Pada hari ini tepat tanggal 24 Juni 2009 OSIS SMAN 2 tuban mengadakan Class Meting.Kegiatan ini akan berlangsung selama 4 hari yakni berakhir pada hari Sabtu depan.Kegiatan ini di awali dengan Apel pembukaan yang di pimpin oleh Bapak kita, beliau adalah Bapak Eko Purnomo selaku pembina. Kemudian dilanjutkan dengan penerbangan balon ke udara. Kegiatan ini ada dua macam yakni Futsal bagi anak laki-laki, dan bola voly untuk anak perempuan. Pada hari ini pertandingannya yaitu sepak bola dan setiap masing-masing kelas baik kelas X maupun kelas XI harus menerjunkan 5 pemainnya. Pertandingan berlangsung secara meriah dan mengasyikkan karena pemain-pemain antar kelompok tidak mau mengalah dan mereka terus saling menyerang. Pada hari ini kelas saya juga menerjunkan 5 anak dalam pertandingan futsal. Kelas saya melawan dengan kelas yang sering disebut dengan kelas yang pintar di bidang akademik yaitu kelas XI IPA D. Kedua regu ini terus saling menyerang dan tidak mau mengalah satu sama lain, akibatnya sampai pertandingan selesai skornya sama yaitu 0-0.Oleh sebab itu pertandingan dilanjutkan dengan Adu Pinalti, kelompok kami berhasil membawa kemenangan meskipun dalam adu pinalti.